.

Senter dalam Android

Written by on ,
Senter dalam Android saya bahas karena sekarang banyak sekali fitur ini di dalam android. Dalam artikel saya sebelumnya yaitu tentang LED Light sebagai salah satu alat safety di rumah, kenapa saya bahas, ya karena menurut saya senter memang diperlukan dalam keadaan khusus, seperti ketika tiba tiba mati lampu. Orang pasti perlu penerangan untuk bisa melihat dalam gelap, namun nyatanya masih ada saja keluarga yang tidak punya senter. Jelas buktinya kok, tetangga saya sering ke rumah, mau pinjam senter. Kalau sampai istri saya tahu ada tetangga tidak punya senter, katanya suruh ketemu saya karena di rumah ada kalau 5 buah senter, tapi yang bisa nyala cuma 2 saja, lainnya koleksi, tapi memang masih bisa digunakan, tinggal diisi baterai baru saja.

Rupanya pabrikan android membaca fenomena dan kebiasaan orang yang sebagiaan masih (malas) untuk punya senter, atau mungkin menganggap tidak penting sebuah senter. Jadinya pabrikan android sekarang melengkapi fitur senter, dengan menggunakan software tambahan yang bisa memerintahkan LED Lamp di android yang sejatinya untuk Flash kamera, namun diperintah dengan android programming sehingga bisa dirubah menjadi senter.


cara-mengaktifkan-senter-di-android

Beberapa merk android juga menyertakan fitur kamera ini, sebenarnya fitur seperti ini sudah lama muncul namun untuk mengaktifkannnya harus memasang aplikasi tambahan. Namun sekarang sepertinya menjadi fitur bawaan dari setiap android yang dilengkapi dengan flash dari jenis LED. Penggunaan LED untuk senter memang tepat karena LED sendiri sangat hemat daya, sehingga tidak banyak menyedot arus dari baterai android.

senter-led-untuk-foto-produk

Memang fitur senter di android sangat membantu bagi yang malas untuk punya senter, namun sifatnya sebagai emergency saja. Untuk fungsi senter yang lebih tepat tetap harus menggunakan senter yang benar. Tidak lucu kan kalau jalan di semak semak malam hari penerangan pakai android, apalagi kalau naik gunung dan kebetulan sedang hujan. hehehe tetap lebih pas membeli senter..

 

No comments:

Post a Comment

.