.

Cara mempertahankan kesuburan tanah.

Written by on ,
Cara menjaga kesuburan tanah adalah satu bahasan yang menarik yang saya coba sharing di blog ini, dari pengalaman saya selama ini. Saya memiliki rumah kecil dengan sisa tanah kosong tepat di depan rumah kira kira hanya seluas 9 meter persegi. Sebenarnya istri maunya semua diplester dengan concrete mix atau semen, supaya kelihatan rapi. Saya kurang setuju karena saya ingin mempertahankan suasana hijau yang menyejukkan dengan menanam beberapa tananam / bunga.


Kesuburan tanah selalu menjadi masalah di beberapa daerah yang memang tidak memiliki tanah dasar yang subur. Seperti tanah di tempat kami kebetulan juga tidak subur, jadi saya harus bisa secara rutin menjaga kesuburan tanah, supaya tanaman saya tetap hijau dan asri sehingga menyejukkan lingkungan sekitar saya.



Beberapa hal yang saya lakukan untuk menjaga kesuburan tanah antara lain :

  • Rutin melakukan penggemburan tanah dengan menggunakan peralatan seperti sekop kecil. Penggemburan tanah saya lakukan sekitar sebulan sekali bersamaan dengan saat saya membersihkan rumput dengan mesin pemotong rumput / grass trimmer atau string trimmer. Selain itu saya juga melakukan secara manual, hitung hitung untuk membakar kelebihan kalori.

  • Memupuk atau menambah lapisan pupuk secara rutin, ini karena dengan berjalannya waktu maka lapisan pupuk menjadi menipis, sepertinya karena unsur hara bisa pula habis karena telah terserap tanaman. Maka secara rutin saya menambahkan pupuk hijau, pupuk kandang, atau pupuk organik yang biasa saya beli seharga 15 - 20 ribu.

  • Membasmi rumput liar atau gulma, atau tanaman yang tidak diinginkan. Memang saya suka rumput liar, namun saya suka merapikannya dengan string trimmer tenaga listrik. Kalau merapikan menggunakan gunting potong rumput mungkin akan pegal juga, apalagi yang tidak terbiasa jongkok. Namun dengan alat potong rumput listrik ini pemotongan bisa dilakukan dengan cepat dan rapi.

  • Melakukan penyiraman dengan air rutin minimal sehari sekali. Penyiraman dengan air untuk memastikan bahwa tanaman tercukupi dengan air sehingga dapat tetap hidup dengan baik. Terkadang saya mudik satu minggu lebih dan saya hanya mengandalkan air hujan saja. Atau bila anda bisa mungkin dapat titip ke security di komplek anda untuk melakukan penyiraman setiap sore.

Demikian cara simple saya untuk mempertahankan tanah supaya tetap subur. Sebisa mungkin cara ini harus dijalankan rutin untuk mendapatkan tanaman yang sehat, hijau, subur, dan asri, karena bagaimanapun rumah yang memiliki taman yang asri, hijau, dan berseri-seri walaupun tamannya tidak begitu luas namun akan memberikan kesan tersendiri yang menenangkan dan membuat bahagia.

No comments:

Post a Comment

.