.

Kiat rumah rapi tanpa pembantu

Written by on ,
Kiat rumah rapi tanpa pembantu. Tak sedikit rumah tangga yang tidak memiliki pembantu rumah tangga atau istilah sekarang asisten rumah tangga ( selanjutnya saya singkat ART saja biar lebih enak). Punya ART memang enak karena pekerjaan bisa beres tanpa harus capek dan tanpa banyak waktu terbuang untuk menangani pekerjaan harian rumah tangga.





Rumah tangga yang tidak memiliki ART bisa jadi karena beberapa hal antara lain :

  • Memang belum perlu adanya ART, contohnya adalah pasangan muda yang baru menikah, yang masih merintis rumah tangga, masih menyewa kos, paviliun, atau rumah kecil. Seiring dengan waktu dan tumbuhnya sebuah keluarga, dengan tambahnya anggota keluarga dan makin kompleknya urusan rumah tangga yang harus diselesaikan maka lama lama perlu adanya ART untuk menjalankan tugas harian.

  • Mungkin belum ketemu ART yang pas, bisa jadi karena belum dapat yang tepat, atau karena ART lama sudah resign sehingga semua kerjaan harian rumah tangga mau tidak mau diurus berdua suami istri, dan bila anak sudah besar sudah bisa ikut membantu sedikit.

  • Tidak memungkinkan untuk memiliki ART contohnya adalah suami istri yang sama sama belajar di luar negeri.


Rumah rapi tanpa ART? mungkinkah ini bisa dibuat, sedangkan tidak sedikit pasangan suami istri pekerja yang sudah sangat sibuk sehingga untuk bersapa saja sudah tidak sempat (ibaratnya) Berikut kiat kiat rumah rapi tanpa memiliki ART.:



  • Jadwal kegiatan rutin. Seluruh anggota keluarga menyadari bahwa karena tidak ada ART maka dibuatlah jadwal kegiatan rutin untuk mengerjakan pekerjaan rumah tangga.

  • Pre-Process di hari libur. Gunakan hari libur untuk mengerjakan pekerjaan awal, misalnya membuat masakah siap makan, yaitu mengolahnya di hari libur, menyimpan di freezer untuk 3-5 hari ke depan maksimal. Pre process ini sudah memotong waktu sekitar 90% karena sebenarnya makanan yang diolah telah selesai menjadi makanan siap santap. Hanya saja makana siap santap itu akan kita panaskan / siapkan dalam 3-5 hari ke depan. Ini jelas sangat membuat efisien setiap pekerjaan menyiapkan makanan

  • Simple dan cepat. Terutama bila terkait masak memasak, maka hanya masak makanan yang simple dan cepat disajikan. Ini dapat tercapai dari penggunaan pre process yang telah saya sebutkan di poin sebelumnya.

  • Outsorcing pekerjaan yang bisa dilimpahkan ke jasa penyedia pekerjaan rumah tangga, seperti laundry, home cleaning, garden, dll. Sekarang di kota-kota mulai banyak industri jasa rumah tangga kreatif yang memberikan layanan untuk rumah tangga. Manfaatkan jasa mereka maka akan banyak waktu luang yang anda bisa, tentunya anda juga harus rela merogoh kocek untuk anggaran outsorcing pekerjaan rumah tangga ini.

  • Tanamkan sikap mental positif dan mendukung program rumah rapi tanpa ART. Penanaman sikap ini pada seluruh anggota keluarga bahwa karena tidak ada ART maka sebisa mungkin masing masing efektif dan efisien, misal menempatkan barang barang kembali pada tempatnya, membuang sampah selalu pada tempatnya, tidak menunda pekerjaan terutama bila itu sudah masih dalam jadwal kerjaan rutin.


Kiat kiat ini bukan hanya sebatas teori, karena telah teruji saya lakukan selama beberapa tahun ini. Pada awalnya saja mungkin merasa belum pas, terlalu sibuk, belum bisa dapat feelnya. Namun jalan dua minggu semuanya sudah terasa lancar.

No comments:

Post a Comment

.